Berita Bola – Salah satu raksasa di Liga Inggris, Manchester United dikabarkan memiliki target transfer baru di tahun 2025 nanti. Mereka dikabarkan tertarik buat merekrut gelandang milik Genoa, Morten Frendrup.
Di tahun 2025 nanti, Manchester United berencana untuk membeli gelandang baru. Ada dua gelandang mereka, yaitu Casemiro dan Christian Eriksen yang dilaporkan akan cabut dari Old Trafford di tahun depan.
Situasi ini membuat Setan Merah mulai mencari kandidat pengganti keduanya. Mereka mulai memetakan sejumlah kandidat pengganti yang bagus untuk dua gelandang tersebut.
Menukil laporan GiveMeSports, Manchester United sudah menemukan kandidat pengganti yang cocok untuk Casemiro. Mereka berencana untuk merekrut Morten Frendrup dari Genoa.
Menurut laporan tersebut, Manchester United kepincut dengan aksi Frendrup bersama Genoa. Gelandang berumur 22 tahun itu merupakan pemain andalan Genoa saat ini. Sang gelandang punya etos kerja yang bagus dan kemampuan bertahan yang baik.
Alhasil banyak yang melihat Frendrup mirip dengan gelandang Timnas Prancis, N’Golo Kante. Alhasil Manchester United jadi kepincut untuk merekrutnya.
Namun untuk mendatangkan Frendrup ke Old Trafford bakal jadi tugas yang sulit bagi Manchester United.
Sang bek baru saja memperpanjang kontraknya di Genoa pada awal tahun 2024 kemarin. Ia akan membela Il Griffone hingga tahun 2028 nanti.
Alhasil Manchester United harus siap keluar uang dalam jumlah besar jika mereka serius ingin merekrut pemain timnas Denmark tersebut.
Langkah Manchester United untuk mengamankan jasa pemain 22 tahun itu juga semakin berat. Karena ada banyak klub top yang naksir dengan Frendrup. AC Milan dan Liverpool dikabarkan berminat pada sang gelandang dan akan mencoba merekrutnya di tahun 2025 nanti.