Berita Bola – Raksasa Liga Inggris Liverpool menang dramatis atas West Ham di laga pekan ke-32 Premier League 2024/2025 di Anfield, Minggu (13/04/2025) malam WIB.
Pertandingan ini tak mudah bagi Liverpool. West Ham bisa memberikan perlawanan sengit khususnya di babak kedua.
Gol-gol Liverpool dicetak oleh Luis Diaz dan Virgil van Dijk. Sementara gol West Ham dihasilkan oleh bunuh diri Andrew Robertson.
Hasil ini membuat Liverpool kini mengemas 76 angka dari 32 laga dan makin dekat meraih gelar juara Liga Inggris 2024/2025. Sementara itu West Ham ada di posisi 17 dengan koleksi 35 poin.
Jalannya Laga :
Liverpool langsung berusaha menekan pertahanan West Ham begitu laga dimulai. Serangan mereka dimotori oleh Mohamed Salah.
Pada menit keenam peluang didapat Liverpool dari sepakan Luis Diaz dari halfspace kiri kotak penalti. Akan tetapi bola masih bisa dihalau kiper West Ham.
Menit ke-15 Liverpool mengancam dari tembakan keras mendatar Curtis Jones, usai mendapat umpan dari Salah. Namun bola sepakannya mengarah tepat ke pelukan kiper West Ham.
Pada menit ke-18, Salah sukses mengelabui bek West Ham dan bergerak menusuk ke dalam kotak penalti dari flank kanan. Ia kemudian memberikan umpan diagonal ke tiang jauh dan bola disambar Luis Diaz. 1-0!
Menit ke-21 West Ham nyaris saja mencetak gol penyeimbang. Carlos Soler menerjang masuk ke kotak penalti tapi bisa diadang Alisson. Bola liar bisa dikuasai Kudus dan ia kemudian melakukan tembakan chip. Namun bola cuma membentur mistar gawng saja.
Menit ke-33 Liverpool mengancam lagi dari tembakan Mac Allister, usai mendapat umpan dari Mohamed Salah. Tapi bola sepakannya masih bisa diadang kiper West Ham.
Duel kemudian berjalan dengan sengit dan ketat. Taka da tambahan gol tercipta di sisa babak pertama. Liverpool 1-0 West Ham.
Di babak kedua, Liverpool masih berusaha terus menekan pertahanan West Ham. Namun sang tamu bisa bertahan dengan solid.
Duel pun menjadi alot. Kedua tim awalnya sama-sama kesulitan menciptakan peluang. Namun pada menit ke-67 peluang emas didapat West Ham. Jarrod Bowen lepas dari jebakan offside dan tinggal berhadapan dengan Alisson di kotak penalti. Bowen berusaha melakukan chip namun usaha itu masih bisa digagalkan oleh kiper asal Brasil tersebut.
Menit ke-71 peluang didapat West Ham. Kudus melepas tembakan kaki kiri dari sisi kiri gawang tapi bola masih bisa diamankan Alisson.
Menit ke-86, petaka didapat oleh Liverpool. Mereka gagal membendung serangan West Ham dari flan kiri. Wan-Bissaka mengirim umpan silang ke tengah kotak penalti dan bola berusaha dihalau Virgil van Dijk tapi memantul mengenai kaki Andrew Robertson dan masuk ke gawang sendiri. 1-1!
Liverpool kemudian menekan pertahanan West Ham. Pada menit ke-89, mereka kembali bisa mencetak gol ke gawang The Hammers. Mereka mendapat sepak pojok di sisi kiri gawang tim tamu. Bola eksekusi Mac Allister ditanduk oleh Van Dijk di tengah kotak penalti. 2-1!
Wasit kemudian memberikan tambahan waktu tujuh menit. Namun West Ham tak bisa mencetak gol balasan dan Liverpool pun menang dramatis 2-1!